Thursday, July 23, 2015

Soekarno, Sang Visioner, Gigih, yang Emosional

Baik, kali ini saya akan share mengenai kepribadian Soekarno, The Founding Fathers of Indonesian jika dilihat dengan kacamata keilmuan grafologi. Sebenarnya ada banyak hal yang bisa dijelaskan mengenai kepribadian Seoekarno. Tapi saya putuskan hanya menguraikan beberapa hal yang penting-penting saja, yang kira kira bisa menggambarkan karakter beliau dengan agak "utuh".

Baik, mari kita  mulai:

VISIONER

Tidak salah beliau menjadi seorang yang membidani langsung lahirnya negara Indonesia, dari posisi huruf  palang(bar) dari huruf t nya yang terletak pada posisi 3/4 huruf  dari batang huruf "t" nya(2). Ini menandakan bahwa soekarno adalah sosok yang sangat progerssif dan berpandangan kedepan.Ia mampu melihat apa yang tidak mampu orang lain lihat.

Posisi huruf t yang tinggi menandakan pula bahwa seokarno sosok yang sangat percaya diri dan mencintai dirinya apa adanya. biasanya hampir semua leader dunia  mempunyai trait (sifat) ini.

Bentuk huruf m nya yang membentuk hurf v (10). Hal ini menandakan bahwa Soekarno adalah seseorang yang berpikiran sangat cepat, dan efektif, ia tidak senang dengan segala sesuatu yang ber"tele2". Sepertinya, ia adalah seseorang yang brilian dalam menganalisis masalah dan melakukan "eksekusi" kilat terhadap persoalan  tersebut, meski kadang sering ter"campur" dengan emosi-emosi tertentu yang membuat penilaiannya agak terkesan emosional ( 14) .

PEDULI TERHADAP ORANGLAIN

jarak antar huruf pada tulisan dapat dibilang saling berjauhan (1), ditambah lagi kemiringan hurufnya ke arah kanan (14), hal ini berarti bahwa soekarno adalah sosok yang sangat murah hati dan mempedulikan "nasib" oranglain. Kalau soekarno bukan oranng yang peduli pada nasib orang banyak mungkin, cerita indoenesia akan menjadi lain kali yah?


GIGIH, PANTANG MENYERAH

Sekali merasa sesuatu harus dicapai, maka ia akan mencapainya dengan mati-matian. Tidak peduli hambatan sebesar apapun. Sejarah membuktikan Soekarno sudah melewati masa-masa sulit dalam hidupnya, salah satunya adalah dipenjara dan diasingkan oleh pihak belanda di masa memperjuangkan kemerdekaan.

Hal ini bisa dilihat pada "kaki" huruf g nya yang panjang lurus kebawah (6). Hal ini juga menandaka bahwa soekarno punya energi fisik yang kuat. Sehingga dapat dipastikan soekarno mempunyai stamina tubuh dan dan energi seks yang kuat.

AGGRESSIF, IMPULSIF, DOMINEERING dan TEMPRAMENTAL

Soekarno sangat sulit menyembunyikan dan menahan perasaannya pada orang lain Jika ia merasakan sesuatu, maka saat itu pula ia akan katakan perasaan tersebut.

Begitu ia melihat seseorang melakukan tindakan "bodoh" dan merugikan oranglain, ia tidak akan segan-segan memarahi orang tersebut langsung ditempat (14).


Agressif (7) adalah kecenderungan seseorang untuk mengambil inisiatif dalam melakukan  sesuatu, ini baik. Namun orang agressif, biasanya menggunakan cara-cara yang seringkali membuat oranglain tidak nyaman dan cenderung sepihak. Sepertinya trait aggresif pada soekarno ini aktif ketika ia benar-benar merasa terancam karena ia juga punya trait kepedulian pada oranglain.

Sejarah membuktikan, tak sedikit orang orang yang dipandang ber"beda" pandangan dengannya akan disikat habis, mulai dari ulama (Buya Hamka) hingga para anak muda yang senang musik "ngak ngik ngok" (baca: koes bersaudara). Jika soekarno mempunyai perasaan tertentu, maka ia akan "memegang" perasaan itu dengan sangat lama (12). Oleh karena itu, saya yakin setiap orang yang berada di sekeliling Soekarno akan berusaha menahan diri agar tidak membuat soekarno "bad mood" dan tidak nyaman.


BREAK THE RULES, AGGRESSIF

Soekarno adalah tipe pemberontak (4), jika sesuatu bertentangan dengan idealismenya, maka tanpa takut dan ragu. Ia akan  "mengepalkan tinju"nya. Tentu, Sudah tidak diragukan lagi betapa Soekarno adalah tipe BREAK THE RULES. yah? Mulai dari menentang Belanda, membentuk gerakan non blok, dan sangat membenci imperialisme bahkan  segala sesuatu yang kebarat-baratan sempat ia larang habis-habisan karena saking "benci"nya dengan "blok barat". Anda bisa lihat kait atas huruf k nya yang naik ke atas, dan melebihi daerah middle zone? ini disebut DEFIANCE/BREAK THE RULES trait.

DIPLOMATIS

Siapa yang tidak tertarik mendengar pidato Bung Karno? Diplomatis artinya seseorang tersebut mempunyai kemampuan komunikasi yang sangat baik. Ia bisa membungkus, pesan yang "pahit" menjadi kalimat manis yang enak didengar oleh semua orang.

Para politikus, terapis, pengacara, atau profesi yang membutuhkan banyak "lobi-lobi" yang memerlukan solusi "sama-sama enak" biasanya selalu punya trait ini, anda bisa lihat bentuk "gunung" huruf "M" nya bung karno yang dari tingi kemudian turun (15).

soekarno ok